Pemerhati Olahraga Labuhanbatu Sambut Baik Rencana Pemerintah

Pemerhati Olahraga Labuhanbatu Hutur Parulian Tampubolon dan Yurni Nasution pada SIB menyambut baik rencana pemerintah mencabut pembekuan PSSI, dikarenakan terjadi kisruh antar internal di tubuh PSSI dengan Menpora dan suporter serta pengurus klub. Terakhir terjadi pembekuan PSSI oleh Menpora Imam Nahrawi SAg, dengan tidak mengakui semua aktivitas badan sepakbola itu. 

Ini pertanda angin segar bagi dunia persepakbola apabila terwujud islah, akan membuat maju lagi sepakbola Indonesia memasuki tahun 2016. Atas pramakarsah Ketua Tim Ad-Hoc Agum Gumelar, setelah mengadakan pertemuan sama Presiden Joko Widodo dan dihadiri juga Menpora Imam Nahrawi SAg, membuat Ketua Umum PSSI La Nyalla Mattalitti jadi optimis.

Yurni Nasution mantan Pelatih PS Telaga Suka mengatakan, bila pencabutan pembekuan PSSI di tahun 2016 terealisasi, akan berdampak baik ke berbagai daerah khususnya Sumatera Utara semakin terus berjaya mengorbitkan PSMS.

Hutur Tampubolon senada dengan Yurni Nasution menambahkan, apabila tercapai islah pemerintah diwakili Menpora sama Pengurus PSSI, maka prestasi sepakbola terpuruk dapat kembali bangkit. Termasuk pengelolaan kompetisi dan menyiapkan timnas junior dan senior lebih diperhatikan, membuat perkembangan sepakbola khususnya di tingkat Asia.

Dikaitkan kongres FIFA mendatang untuk memilih Presiden FIFA, bisa saja terjadi membahas sanksi bagi Indonesia yang membekukan PSSI. Menyebabkan kompetisi yang digelar PSSI terhenti, sehingga terjadi kevakuman pertandingan kompetisi sepakbola di tanah air. Berketepatan, peluang  pencabutan pembekuan PSSI  sudah mulai rampung dibicarakan.

Diharapkan, kata Yurni Nasution dan Hutur Tampubolon mantan pemain sepakbola, para pihak berkonflik permasalahan sepakbola, bisa meredam keinginannya demi kepentingan negara. Ke depan pemerintah melalui Menpora bisa berdampingan dengan PSSI menyelesaikan berbagai persoalan, termasuk ketimpa  kerugian bukan negara lain selain Indonesia.

Dijelaskan, Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia  (PSSI) La Nyalla Mattalitti mengucapkan terima kasih kepada Presiden RI Joko Widodo karena akan mengaktifkan kembali PSSI di tahun 2016. Tentu bagi penggiat olahraga Sepakbola di Kabupaten Labuhanbatu, menyambut baik terjadi pencabutan pembekuan PSSI oleh Pemerintah melalui Menpora.

Comments

Popular posts from this blog

Ada Pesawat di Dalam Kampus Politeknik Negeri Medan (Polmed)

Legenda Pulau Si Kantan di Labuhan Batu

Wisata Pemandian Alam Sampuran (Labuhanbatu Selatan)