Akber Labuhanbatu Belajar di Tanah Es

12744656_10208697009412822_5482644542814426476_n-750x420

Akademi Berbagi Labuhanbatu (Akber Labuhanbatu) menyelenggarakan Kelas Sharing “Belajar di Tanah Es” sebagai bagian dari Program Akber Goes to School. Kegiatan dilakukan di SMK Al-Bukhari jl. Sempurna Rantauprapat dengan menghadirkan Guru Dea Gesti Ayunda, seorang pelajar SMK Siti Banun Rantauprapat yang berkesempatan mengikuti Program Pertukaran Pelajar Internasional AFS di Islandia pada tahun 2015.


AFS adalah sebuah Program pertukaran antarbudaya AFS ke beberapa negara mitra AFS untuk mendapat teman baru, belajar bahasa asing, budaya baru, bahkan mengalami kehidupan dengan cara yang baru. Di akhir program nanti, peserta akan memperoleh keterampilan baru, yang tidak semua orang bisa dapatkan, yaitu: Kompetensi Antarbudaya. keterampilan ini akan membuat peserta memiliki kemampuan beradaptasi di kebudayaan manapun. Selain itu, peserta akan memperoleh banyak kemampuan lain, diantaranya akan lebih mandiri, bertanggung jawab, dan lebih fleksibel

 

Dea sebagai siswa pertukaran antarbudaya AFS, tinggal dengan keluarga angkat yang menerimanya selayaknya bagian dari keluarga mereka sendiri. Keluarga angkat inilah yang memberikan Dea dukungan yang diperlukan selama masa program dan menjadi sumber terbaiknya untuk mempelajari budaya setempat. Di awal program, Bahasa dan Cuaca adalah kendala yang amat berat, namun dukungan keluarga dan teman serta keteguhan hati membuatnya tabah menghadapi.

 

Dalam Kelas Akber, Dea menuturkan pengalamannya dengan penuh antusias kepada para Siswa/i Kelas X yang juga tidak kalah antusias. Foto-foto yang ditayangkan lewat slide presentase selama di Islandia membuat para peserta merasakan kebahagiaan yang dialami Dea. Diskusi yang terjadi sangat cair dan hangat. Peserta mencari tahu dan ingin lebih merasakan pengalaman Dea selama di Islandia.

 

Kelas Sharing ini dihadiri langsung Ketua Yayasan SMK Al-Bukhari, Bapak Bukhari Is dan Dewan Guru juga peserta umum. Kepala Sekolah Akber Labuhanbatu, Abdul Karim, dalam akhir acara mengucapkan terimakasih kepada Dea selaku Guru, Yayasan, dan seluruh Peserta dan berharap Kelas Akber memberikan manfaat dan motivasi bagi siswa/i untuk belajar lebih giat dan mengejar impian mereka.

 

Sebagaimana biasa setelah penutupan Kelas dilakukan foto bersama sambil bertukar nomor kontak antara peserta dan guru. Yah, Berbagi Bikin Happy!

Comments

Popular posts from this blog

Ada Pesawat di Dalam Kampus Politeknik Negeri Medan (Polmed)

Legenda Pulau Si Kantan di Labuhan Batu

Wisata Pemandian Alam Sampuran (Labuhanbatu Selatan)